Login to Bakisah
icon 0
icon Pengisian Ulang
rightIcon
icon Riwayat Membaca
rightIcon
icon Keluar
rightIcon
icon Unduh Aplikasi
rightIcon
Bidadari Pembawa Luka

Bidadari Pembawa Luka

ISMI

5.0
Komentar
6.3K
Penayangan
60
Bab

Aku dijadikan istri hanya untuk melahirkan anak untuknya. Suamiku tidak mencintaiku dan harusnya aku sadar dari awal bahwa posisiku hanya sebagai istri kedua, istri yang tak pernah dianggap keberadaannya oleh mereka. Bagaimana bisa kehadiranku di tengah rumah tangga Zayn dan Alysa dianggap sebagai pembawa luka? Haruskah aku menyerah atau bertahan dalam rumah tangga yang tidak sempurna ini?

Bab 1 Prolog

Sudah satu tahun lamanya Maha tinggal satu atap dengan suami dan istri pertamanya. Dia akhirnya tinggal bersama karena ibunya sudah tiada, ditambah saat ini ada buah hati yang hadir di tengah keluarga mereka.

Zayn, suaminya tidak mengizinkannya untuk tinggal seorang diri, ditambah suaminya itu tak selalu punya waktu untuk meluangkan waktu untuk datang ke rumahnya, Zayn bilang kalau Alysa harus diutamakan karena istri pertamanya itu sakit-sakitan.

Maha menatap Alysa dan Sarah yang sedang menimang seorang bayi, ya... bayi itu adalah anak yang dilahirkannya delapan bulan bulan yang lalu, tapi mereka lah yang mengurus sang bayi yang Zayn namai 'Muhammad Faiz Adam'. Kehadirannya seolah hanya sebagai alat untuk melahirkan dan jika Faiz menangis, barulah dia bisa memeluk sang anak.

Belum luka perih kehilangan ibunya, saat ini Maha harus merasakan bagaimana kejamnya dia seperti sengaja dipisahkan dengan darah dagingnya sendiri.

Maha hanya menatap kosong mereka, dia hanya menertawakan garis takdirnya sendiri. Sikap Zayn pun sedikit berubah padanya, suaminya itu hanya peduli pada sang istri pertama yang tengah sakit dan juga jarang menemuinya di kamar. Ditambah ada Nyai Sarah – ibu kandung Alysa yang memang selalu membenci kehadirannya.

"Assalamualaikum... "

Semua orang menatap ke arah sumber suara tersebut dan tampak sosok Zayn yang datang dari balik pintu.

"Walaikumussalam... "

Alysa langsung tersenyum lebar melihat Zayn muncul.

Zayn tersenyum, dia langsung menghampiri Alysa yang sedang menggendong Faiz. Pria itu mengecup pipi istri pertamanya dan juga mencium punggung tangan sang mertua.

"Lho kok Mas Zayn nggak ngabarin kalau pulang? Bukankah Mas masih harus ngurus kantor cabang yang ada di Bandung?" tanya Alysa.

"Kerjaan selesai lebih cepat dan Mas sengaja nggak ngabarin biar jadi kejutan," balas Zayn. Dia terus saja menatap gemas ke arah anak pertamanya itu.

"Suamimu pasti kangen sama kamu dan anaknya! Wajar kalau maunya pulang cepat," timpal Sarah dengan sengaja.

Ketiganya berbicara dengan santai, sedangkan Maha seperti tak dianggap keberadaannya. Dia seperti pajangan yang tidak terlihat oleh keluarga bahagia itu. Dia meremas ujung jilbabnya, menahan air matanya agar tidak jatuh lagi... lebih tepatnya, dia tidak mau terus saja menangis. Harusnya dia sudah terlatih dengan luka, bukan? Pemandangan di depannya dan juga luka itu sudah menjadi makanan sehari-hari untuknya.

Zayn langsung tersentak dan sadar karena di ujung sana ada Maha yang duduk. Istri keduanya itu sedang menatap ke arahnya, rasa bersalah langsung menjalar di hatinya.

"Maha, kenapa di sana? Duduk di sini. Mungkin Faiz ingin dipeluk bundanya," kata Zayn lembut.

"Maha, kamu ambilkan saja teh hangat buat Zayn, ya!" timpal Sarah. Dia menatap Maha dengan penuh waspada.

Maha tersenyum dan mengangguk. "Baik, Nyai."

"Maha, kamu di sini saja! Biar Mbak yang buatin teh hangat buat Mas Zayn. Faiz sepertinya mau tidur," timpal Alysa. Wanita itu siap untuk berdiri dan menghampiri Maha, tapi Maha langsung membalasnya.

"Biar aku saja, Mbak." Maha tanpa menunggu terlalu lama langsung berjalan ke arah dapur.

Di sisi lain, Zayn menatap punggung istri keduanya dengan tatapan yang dalam. Dia memang terlalu sibuk dengan pekerjaannya dan juga kurang memperhatikan Maha karena Alysa lebih membutuhkan perhatian darinya. Ditambah dia tidak bisa berbuat apa-apa karena jika dia terang-terangan menunjukkan kasih sayang pada Maha, maka mertuanya itu akan semakin membenci Maha.

***

Maha membuat teh hangat di dapur. Saat selesai, Sarah menghampirinya

"Jangan terlalu banyak memakai gula!"

"Iya, Nyai. Maha hanya memberi gula setengah sendok teh saja," balas Maha.

"Nanti kamu berikan tehnya sama Zayn dan jangan ikut bergabung denga kami! Biarkan Zayn menikmati waktu santai dengan anak dan istrinya. Meski kamu ikut gabung juga, keberadaan kamu tidak akan dianggap!" tambah Sarah.

Maha menghela napas pendek, dia sudah sabar selama ini dengan hinaan dan juga ucapan pedas dari Sarah beserta keluarga besarnya. Mungkin kesabarannya sudah sampai puncaknya sampai di berani menatap Sarah secara langsung.

"Maaf, Nyai. Tanpa Nyai minta juga, Maha tidak akan merusak kebahagiaan mereka. Dan juga Maha bukan perusak! Maha juga istrinya Mas Zayn, dan Maha lah yang melahirkan anak untuknya. Faiz adalah darah daging Maha yang Maha lahirkan dengan mempertaruhkan nyawa. Maha berhak atasnya juga."

Sarah tertegun, dia menggelengkan kepalanya karena Maha sudah berani membantahnya. "Kamu ternyata ngelunjak, ya! Hanya karena kamu telah melahirkan seorang anak, jadi kamu menganggap dirimu ratu? Dan harus membuat kamu lebih diutamakan?"

Sarah menggelengkan kepalanya dan menatap marah pada Maha. "Kamu menikah memang untuk melahirkan anak untuk Zayn. Kamu dinikahi Zayn bukan karena dia mencintaimu! Jangan bermimpi untuk menggeserkan posisi anak saya hanya karena telah melahirkan Faiz!"

"Maha tidak pernah berpikir bisa menggantikan posisi Mbak Alysa karena bagaimanapun... posisi Mbak Alysa adalah yang utama untuk Mas Zayn, di sini Maha hanya tidak ingin dianggap pembawa sial. Maha hanya ingin mendapatkan hak Maha untuk ikut mengasuh Faiz, Maha adalah ibu kandungnya dan bukankah Maha juga harus ikut andil dengan tumbuh kembangnya?"

"Faiz tidak boleh diasuh oleh wanita seperti kamu! Kamu adalah ibu yang buruk baginya! Kamu lupa apa yang telah kamu lakukan pada keluarga besar kami?" tanya Sarah. "Kamu datang menghancurkan keluarga kami! Kamu memanfaatkan wajah cantikmu itu untuk menggoda dan juga datangnya kamu ke keluarga ini hanya membawa luka! Raka... dia pada akhirnya harus menderita dan meninggalkan negara ini karena jatuh cinta padamu! Lalu, ada Rayhan... dia masuk penjara karena kamu telah menggodanya!"

Maha terdiam. Dia tidak menyangkal apa yang Sarah katakan. Raka dan Rayhan memang menderita karenanya, tapi itu bukan salahnya! Dia juga tidak ingin kedua pria itu jatuh cinta padanya. Maha sudah semaksimal mungkin membuat kedua pria itu tidak jatuh cinta padanya. Tapi, dia tidak bisa mengendalikan hati manusia.

"Jika kamu memang sadar atas kesalahanmu, pasti kamu tahu apa yang harus kamu lakukan!" Sarah langsung pergi meninggalkan Maha yang masih mematung.

***

Zayn tidak bisa tidur, dia langsung mengetuk pintu kamar Maha dan pintu itu tidak dikunci. Zayn melihat Maha sedang menatap Faiz yang tidur di sisinya.

"Kamu belum tidur?" tanya Zayn pelan, dia duduk di sebelah Maha.

Maha tidak menjawab, dia terus saja menatap Faiz. Ada kesedihan yang mendalam di matanya. Maha hanya ingin puas menatap wajah anaknya itu sebelum kesempatan itu hilang.

"Ada apa?" tanya Zayn.

"Mas, apa kamu bahagia karena saat ini ada Faiz?"

"Tentu saja Mas bahagia! Faiz adalah doa yang paling panjang dan tak pernah lelah untuk Mas minta pada Allah," balas Zayn.

Maha tersenyum. Dia menatap cincin yang melingkar di jari manis suaminya dan yang jelas itu bukan cincin pernikahan mereka. Sejak awal keduanya menikah, dia tidak pernah melihat Zayn memakainya. Jari manis itu hanya tersemat cincin pernikahan Zayn dengan Alysa.

"Mas, terima kasih untuk semuanya dan aku anggap tugasku sudah selesai," kata Maha dengan tersenyum.

"Apa yang kamu katakan?" tanya Zayn tak mengerti.

"Aku ingin kita cerai, Mas."

***

Lanjutkan Membaca

Buku lain oleh ISMI

Selebihnya

Buku serupa

Pemuas Nafsu Keponakan

Pemuas Nafsu Keponakan

Romantis

5.0

Warning!!!!! 21++ Dark Adult Novel Aku, Rina, seorang wanita 30 Tahun yang berjuang menghadapi kesepian dalam pernikahan jarak jauh. Suamiku bekerja di kapal pesiar, meninggalkanku untuk sementara tinggal bersama kakakku dan keponakanku, Aldi, yang telah tumbuh menjadi remaja 17 tahun. Kehadiranku di rumah kakakku awalnya membawa harapan untuk menemukan ketenangan, namun perlahan berubah menjadi mimpi buruk yang menghantui setiap langkahku. Aldi, keponakanku yang dulu polos, kini memiliki perasaan yang lebih dari sekadar hubungan keluarga. Perasaan itu berkembang menjadi pelampiasan hasrat yang memaksaku dalam situasi yang tak pernah kubayangkan. Di antara rasa bersalah dan penyesalan, aku terjebak dalam perang batin yang terus mencengkeramku. Bayang-bayang kenikmatan dan dosa menghantui setiap malam, membuatku bertanya-tanya bagaimana aku bisa melanjutkan hidup dengan beban ini. Kakakku, yang tidak menyadari apa yang terjadi di balik pintu tertutup, tetap percaya bahwa segala sesuatu berjalan baik di rumahnya. Kepercayaannya yang besar terhadap Aldi dan cintanya padaku membuatnya buta terhadap konflik dan ketegangan yang sebenarnya terjadi. Setiap kali dia pergi, meninggalkan aku dan Aldi sendirian, ketakutan dan kebingungan semakin menguasai diriku. Di tengah ketegangan ini, aku mencoba berbicara dengan Aldi, berharap bisa menghentikan siklus yang mengerikan ini. Namun, perasaan bingung dan nafsu yang tak terkendali membuat Aldi semakin sulit dikendalikan. Setiap malam adalah perjuangan untuk tetap kuat dan mempertahankan batasan yang semakin tipis. Kisah ini adalah tentang perjuanganku mencari ketenangan di tengah badai emosi dan cinta terlarang. Dalam setiap langkahku, aku berusaha menemukan jalan keluar dari jerat yang mencengkeram hatiku. Akankah aku berhasil menghentikan pelampiasan keponakanku dan kembali menemukan kedamaian dalam hidupku? Atau akankah aku terus terjebak dalam bayang-bayang kesepian dan penyesalan yang tak kunjung usai?

Bab
Baca Sekarang
Unduh Buku
Bidadari Pembawa Luka
1

Bab 1 Prolog

04/10/2023

2

Bab 2 Permintaan darinya

04/10/2023

3

Bab 3 3. Perasaan yang Salah

04/10/2023

4

Bab 4 Seperti Pisau yang Menusuk

04/10/2023

5

Bab 5 Kamu Tidak Cemburu

04/10/2023

6

Bab 6 Hanya Ada Satu Matahari

04/10/2023

7

Bab 7 Permintaan jadi yang Kedua

04/10/2023

8

Bab 8 Perasaan Terlarang

04/10/2023

9

Bab 9 Mengagguminya

04/10/2023

10

Bab 10 Satu Atap, Dua Cinta

04/10/2023

11

Bab 11 Pasrah

04/10/2023

12

Bab 12 Jalan yang Dipilih

04/10/2023

13

Bab 13 Bertemu Pria Masa Lalu

04/10/2023

14

Bab 14 Menjatuhkan hati pada Manusia

04/10/2023

15

Bab 15 Penyebab Luka

04/10/2023

16

Bab 16 Setelah Malam Pertama

04/10/2023

17

Bab 17 Kamu Tidak Cemburu

04/10/2023

18

Bab 18 Memberi Rasa Tenang

04/10/2023

19

Bab 19 Ranting yang Patah

04/10/2023

20

Bab 20 Sepasang Mata yang Indah

04/10/2023

21

Bab 21 Pria idamanku adalah kamu, Mas!

04/10/2023

22

Bab 22 Satu Atap, Dua Cinta

04/10/2023

23

Bab 23 Alasan

04/10/2023

24

Bab 24 Tentang Rasa Cemburu Wanita

04/10/2023

25

Bab 25 Menemukan Pria Tepat di Jalan Salah

04/10/2023

26

Bab 26 Kamu Sedang Mematahkan Sayapmu

04/10/2023

27

Bab 27 Menghentikan Waktu

04/10/2023

28

Bab 28 Haruskah Aku Membunuh Waktu

04/10/2023

29

Bab 29 Tak Dianggap

04/10/2023

30

Bab 30 Seperti Matahari Pagi

04/10/2023

31

Bab 31 Perihal Luka

04/10/2023

32

Bab 32 Berharga dan Dijaga

04/10/2023

33

Bab 33 Karena Kamu Istriku

04/10/2023

34

Bab 34 Terjebak dalam Pelukanmu

04/10/2023

35

Bab 35 Tenggelam dalam Luka

04/10/2023

36

Bab 36 Karena Kamu adalah Khadijah-ku

04/10/2023

37

Bab 37 Kehilangan Separuh Nyawa

04/10/2023

38

Bab 38 Bertemu di Waktu yang Salah

04/10/2023

39

Bab 39 Takut Kehilangan

04/10/2023

40

Bab 40 Pria yang Sedang Patah Hati

04/10/2023