Tery_Mery
Buku Tery_Mery(1)
I Love You Om Miliarder
Romantis Ruby Maharani, perempuan yang menjadi jaminan satu milyar oleh kedua orang tuanya tepat di sepuluh tahun lalu. Saat menginjak usia dua puluh maka dia harus menikah dengan seorang miliarder yang usianya terpaut sangat jauh.
Bagai mimpi di siang bolong saat tiba-tiba saja Ruby terbangun di rumah Tuan Marco—calon suaminya—dan langsung dipaksa untuk menikah. Upaya melarikan diri terus saja mengusik benak, hingga dia nekad melakukan itu. Namun, justru dipertemukan dengan Stefan yang juga merupakan tuan di rumah tersebut.
Stefan adalah adik tiri Marco. Keduanya memiliki hubungan kurang baik dan selalu berselisih layaknya musuh.
Ruby akhirnya memutuskan untuk menerima pernikahan itu dengan terpaksa. Menjadi istri dari seorang miliarder ternama tidak membuatnya bangga, justru merasa risau terlebih saat keluarga Robert berkumpul kembali.
Satu hari usai pernikahan terbongkar sebuah tabir tentang Marco, dia mulai terbuka dan menceritakan semua kisah di masa lalu. Mereka yang memang pernah bertemu, Ruby akhirnya tahu jika suaminya adalah pangeran di masa lalu, seseorang yang berhasil membuat dirinya jatuh cinta di usia muda.
Namun, hati yang terlanjur mengagumi Stefan membuatnya enggan mengartikan setiap debar yang mulai tumbuh setiap kali bersama Marco. Hingga suatu hari di pesta kemunculan Shannon membuat Ruby sadar jika dirinya mulai mencintai Marco, layaknya suami istri.
Sang Miliarder yang dingin dan angkuh, tetapi penuh teka-teki ternyata tidak menjamin sebuah keselamatan. Terlebih dengan kehadiran Isabel—ibu tirinya—keselamatan Marco semakin terancam, membuat Ruby memutuskan untuk selalu berada di sisinya.
Suka duka terlewati bersama, membuat mereka saling terikat dan membutuhkan satu sama lain. Namun, lagi-lagi ada rintangan. Terlebih setelah kematian Tuan Robert—ayahnya—Isabel dan Stefan semakin berkuasa, berupaya meruntuhkan Marco dari tahta.
Kekayaan yang sebenarnya milik Karina—ibu kandung Marco—membuat si lelaki tetap berusaha mempertahankan apa pun yang terjadi, dibantu oleh Ruby.
Hingga suatu hari rentenan teka-teki kembali terbongkar, tentang Ruby dan jaminan satu milyar. Ternyata Marco tidak pernah membuat perjanjian demikian, semua dilakukan oleh kedua orang tuanya sendiri karena merasa membenani kebaikan Marco yang berupaya menyelamatkan hidup Ruby dari koma karena insiden mengerikan.
Ruby semakin jatuh cinta dan berhutang budi, tetapi pada saat itu pula mereka harus terpisahkan.
Stefan yang sejak awal mendekati Ruby karena tahu dialah satu-satunya kelemahan Marco, sengaja memisahkan keduanya agar Marco jatuh dan mau menyerahkan tahta.
Terlebih dengan Shannon, perempuan yang sudah lama mencintai Marco terus berupaya mencuri perhatian si lelaki meski statusnya sudah menjadi tunangan Stefan. Mereka berdua bekerja sama memisahkan sepasang suami istri tersebut di luar pengetahuan Isabel.
Bertahun-tahun terpisah, Ruby benar-benar merasa kehilangan Marco, mencoba meniti hari meski terasa kelabu. Terus berupaya saling mencari karena yakin cinta mereka akan sama-sama menuntun pulang.
Dengan keyakinan jika janin yang tumbuh dalam rahim bisa menjadi koneksi cinta mereka. Upaya Ruby agar anaknya tidak lahir tanpa seorang ayah berhasil membuahkan keajaiban.
Mereka kembali bertemu, saling bertukar rindu dan mencoba memulai kisah yang pernah pergi dengan kesederhaan.
Anda mungkin suka
Kesempatan Kedua dengan Sang Miliarder
Cris Pollalis
Raina terlibat dengan seorang tokoh besar ketika dia mabuk suatu malam. Dia membutuhkan bantuan Felix sementara pria itu tertarik pada kecantikan mudanya. Dengan demikian, apa yang seharusnya menjadi hubungan satu malam berkembang menjadi sesuatu yang serius.
Semuanya baik-baik saja sampai Raina menemukan bahwa hati Felix adalah milik wanita lain. Ketika cinta pertama Felix kembali, pria itu berhenti pulang, meninggalkan Raina sendirian selama beberapa malam. Dia bertahan dengan itu sampai dia menerima cek dan catatan perpisahan suatu hari.
Bertentangan dengan bagaimana Felix mengharapkan dia bereaksi, Raina memiliki senyum di wajahnya saat dia mengucapkan selamat tinggal padanya. "Hubungan kita menyenangkan selama berlangsung, Felix. Semoga kita tidak pernah bertemu lagi. Semoga hidupmu menyenangkan."
Namun, seperti sudah ditakdirkan, mereka bertemu lagi. Kali ini, Raina memiliki pria lain di sisinya. Mata Felix terbakar cemburu. Dia berkata, "Bagaimana kamu bisa melanjutkan? Kukira kamu hanya mencintaiku!"
"Kata kunci, kukira!" Rena mengibaskan rambut ke belakang dan membalas, "Ada banyak pria di dunia ini, Felix. Selain itu, kamulah yang meminta putus. Sekarang, jika kamu ingin berkencan denganku, kamu harus mengantri."
Keesokan harinya, Raina menerima peringatan dana masuk dalam jumlah yang besar dan sebuah cincin berlian.
Felix muncul lagi, berlutut dengan satu kaki, dan berkata, "Bolehkah aku memotong antrean, Raina? Aku masih menginginkanmu." Cinta Setelah Perceraian: Mantan Suami Ingin Aku Kembali
Rosebud
Selama tiga tahun pernikahannya dengan Reza, Kirana selalu rendah dan remeh seperti sebuah debu. Namun, yang dia dapatkan bukannya cinta dan kasih sayang, melainkan ketidakpedulian dan penghinaan yang tak berkesudahan.
Lebih buruk lagi, sejak wanita yang ada dalam hati Reza tiba-tiba muncul, Reza menjadi semakin jauh.
Akhirnya, Kirana tidak tahan lagi dan meminta cerai. Lagi pula, mengapa dia harus tinggal dengan pria yang dingin dan jauh seperti itu? Pria berikutnya pasti akan lebih baik.
Reza menyaksikan mantan istrinya pergi dengan membawa barang bawaannya. Tiba-tiba, sebuah pemikiran muncul dalam benaknya dan dia bertaruh dengan teman-temannya. "Dia pasti akan menyesal meninggalkanku dan akan segera kembali padaku."
Setelah mendengar tentang taruhan ini, Kirana mencibir, "Bermimpilah!"
Beberapa hari kemudian, Reza bertemu dengan mantan istrinya di sebuah bar. Ternyata dia sedang merayakan perceraiannya. Tidak lama setelah itu, dia menyadari bahwa wanita itu sepertinya memiliki pelamar baru.
Reza mulai panik.
Wanita yang telah mencintainya selama tiga tahun tiba-tiba tidak peduli padanya lagi.
Apa yang harus dia lakukan?